THE BATH BOX : SURPRISE Lavender Face Scrub

9:18:00 AM




Assalamualaikum...
Hay gorgeous!!! Posting pembuka di awal tahun 2016 nih. Mumpung lagi dapet feel nulis + jaringan lumayan + Pak boss lagi ada tamu jadi bisa nyuri-nyuri waktu nulis *LOL. Jadi, di awal tahun nan cerah ini ijinkan saya berbagi opini tentang salah satu brand skincare aseli Indonesia yang lagi nge-HITZZ ini. Pasti udah tahu kan sama THE BATH BOX. Yups produk handmade aseli dari tangan orang Indonesia.
Untuk penulisan blog ini sedikit saya rubah yaa, karena entah kenapa template saya ini sering error. Jadi saya menulisnya lebih simple yaa
Yuk kita mulai....

BRAND : THE BATH BOX
NAME   : SURPRISE Lavender Face Scrub
ORIGIN : INDONESIA
PRICE    : IDR. 80.000 / 30 gr
Bisa cek di The Bath Box
Description : Gently exfoliates your dead skin cell, leaves your skin fresh, soft, smooth, and balance. With rose, geranium, and lavender oil to calm your mind.

  • Comes in Black-doff Plastick Jar (Super Love it!!!)
  • Logo dan deskripsi produk berupa stiker dengan tulisan khas The Bath Box yang terdapat pada bagian atas tutup dan samping jar.
  • Terdapat bagian transparent cap di bagian dalam yang meskipun hanya sebatas "nongkrong" namun tetap efisien untuk menahan produk agar tidak mengotori bagian tutup.
  • Produk berupa serbuk berwarna keabuan dengan tambahan butiran bunga lavender kering didalamnya (ekspektasi saya adalah serbuk berwarna lavender pula, maafkeun saya tidak pernah menengok webnya, hanya asal pesan saja. hihiii)
  • Aroma dari produk ini amat sangat nyenggrak, saya benar-benar surprise dengan aromanya, saya kira aromanya akan lembut menenangkan, tapi ternyata aromanya cukup annoying untuk saya
How to use...
  • Bersihkan wajah terlebih dahulu dari makeup dan kotoran (disini saya membersihkan wajah menggunakan Rice Bran Oil)
  • Ambil scrub secukupnya dan tambahkan air, lalu blend hingga menjadi pasta.
  • Sesuaikan kebutuhan, karena kulit saya sensitif jadi adonannya  dibikin agak cair biar ndak sakit.
Untuk yang kulitnya sensitif pelan-pelan yaa mijitnya, biar ndak melukai kulit. Setelah mengikuti step-by-step seperti yang tertulis di petunjuk, saatnya untuk membersihkan, dan hasilnya...
Kelihatan ndak bedanya???? Jadi sebelumnya kulit saya merah gitu, maklum hayati lelah abis ngantor seharian. Dan hasilnya setelah pakai, sel-sel kulit mati terangkat, wajah jadi lebih bersih, kulit jadi terasa segar, halus, lembut, kenyal pokoknya sukak deh dengan hasilnya. Jadi subtle gitu. Untuk pemakaian saya pribadi menjadikannya scrub wajah satu kali seminggu, itupun dengan cara yang lembut. Ingat! jangan terlalu kasar dan bertenaga yaa...
CONCLUSION...
Setelah berjibaku dengan produk ini selama sebulanan bisa saya simpulkan in my humble opinion...
+ PLUS
  • Packagingnya kokoh walaupun hanya berbahan plastik
  • Berbahan Natural bisa dugunakan untuk yang berkulit sensitif
  • Melembabkan kulit
  • Mengenyalkan
  • Kulit akan terasa segar dengan terangkatnya sel-sel kulit mati
  • Menenangkan kulit yang kelelahan setelah beraktifitas
- MINUS
  • A little bit pricey ya buat beberapa orang, dibandingkan dengan isinya yang hanya 30gr
  • Aromanya nyenggrak dan annoying banget (saya berharap The Bath Box bakalan ngeluarin lagi versi menenangkan di idung. Aamiin!)
Jadi intinya, produk ini bagus bahkan untuk kulit sensitif seperti saya, kulit saya susah menerima produk kecantikan yang mempunyai aroma seperti ini, tapi untuk produk ini sangat aman dan nyaman di kulit. Tetapi yang membuat saya tidak nyaman adalah aromanya yang sangat kuat, bahkan disaat saya sedang flu dimana hidung saya jadi kurang peka terhadap bau-bauan, tapi aroma produk ini tetap tercium.

Repurchased??? bisa YA bisa TIDAK, saya lagi moody nih.
Punya pengalaman lain mengenai produk ini??? Yuk sharing...
Thanks for reading, and have a good day ^^




You Might Also Like

3 comment

  1. the bath box emang terkenal mehong beneeeer. eh kemasannya mirip2 lush ya.. udah pernah icip lush belom?

    ReplyDelete
    Replies
    1. hay Shasa, iya nih harganya lumayan buat ukuran segitu.
      aku belum pernah icip Lush nih, sampe sekarang penasaran sama shower creamnya tapi susah carinya (lebih ke males sih) mana mahal juga *LOL

      Thanks udah comment ^^

      Delete

the GORGEOUS